Prive Uri-Cran : Suplemen Makanan anti Anyang-anyangan

October 13, 2019

Jadi selama ini aku konsumsi suplemen makanan untuk kulit, kayak vitamin E atau Vitamin C tapi aku akhir-akhir ini minum suplemen makanan untuk kesehatan kandung kemih dan pastinya anti anyang-anyangan. Nah, buat kalian yang penasaran suplemen makanan ini namanya Uri-Cran aku konsumsi Prive Uri-Cran yang bentuknya bubuk.


Jadi Prive Uri-Cran ada dua jenis suplemen pertama ada yang bubuk (yang aku konsumsi) dan kedua berbentuk tablet. Nah, kalian tinggal sesuaikan aja dengan kebutuhan dan kalian lebih suka bubuk atau tablet. Tapi keduanya sama bagusnya untuk jaga kesehatan kandung kemih. Kalian pasti pernah kan kelamaan nahan pipis terus malah gak jadi pipis. Nah itu yang gak baik dan Uri-Cran ini yang bisa membantu menjaga saluan kemih supaya gak anyang-anyanan. Yang penasaran sama apa itu Prive Uri-Cran aku mau share ke kalian.

Packaging

Prive Uri-Cran adalah suplemen makanan dari Combiphar. Seperti yang aku bilang diawal kalau Prive Uri-Cran ini ada dua jenis, pertama bentuk bubuk dan kedua tablet. Nah Prive Uri-Cran ini mengandung ekstrak Cranberry yang bagus untuk menjaga kesehatan kandung kemis atau saluran pipis kita.



Untuk jenis bubuk dikemas dalam bentuk sachet untuk sekali minum. Anjurannya adalah dalam 1 hari cukup  minum 1-2 sachet. Jadi packagingnya udah praktis banget. Untuk ukuran 1 sachetnya sekitar 400mg. sachetnya sendiri juga mudah dibuka karena ada bagian yang untuk merobek/membukanya. Dalam kemasan sachet ini semua keterangan dan petunjuk produk terlihat di bagian depan dan belakang kemasan, jadi cukup jelas untuk konsumen dalam mencari informasi produk dan kandungan di dalamnya.


Jenis kedua yaitu tablet, kemasan yang digunakan adalah box yang berisikan 3 strip tablet. Setiap stripnya berisi 10 tablet siap minum. Kemasan tablet ini sangat menjaga kebersihan dari produk dan untuk keterangan produk serta kandungan dapat dilihat di bagian box pembungkusnya.





Dari semua jenis packaging ini sama-sama memiliki warnma dominasi cream atau nude dan ada aksen merah dari gambar cranberrynya. Untuk keterangan produk pada kemasan di tulis dengan font yang cukup jelas dengan warna tulisan berwarna merah maroon. Warna tulisan yang kontras ini memudahkan konsumen untuk membaca keterangan produknya.

Ingredients dan Manfaat


Untuk kandungan dari Uricran ini adalah Cranberry Extract, Vitamin C, dan Probiotic. Detail additional ingredients sebagai berikut :

Maltodextrin, Lactosa, Asam Sitrat, Tricalcium Phospate, Tara Gum, Cranberry Flavor, Calamandin Fruit Juice, Red Grape Root, Sweetener Sucralose.


Manfaat dari Prive Uricran sendiri dapat menjaga kesehatan kandung kemih kita. Jujur, selama kerja kantoran kadang aku suka nahan pipis karena merasa nanggung kalau mesti motong waktu kerja untuk ke toilet. Padahal hal itu gak baik untuk kesehatan saluran kandung kemih kita dna malah jadinya anyang-anyangan. Nah, Uricran ini membantu kita mencegah anyang-anyangan dan kesehatan saluran kandung kemih kita.




Instagram
 || Youtube || Sociolla || Clozette || HiCharis || Female Daily || Fanspage || Twitter

Wassalamualaikum

Not allowed to copy & paste photo/post without permission
Copyright of www.kartikaryani.com

*this is sponsored post but I write my HONEST REVIEW about the product/event/service in this post based on my own experience.

You Might Also Like

1 Comment

  1. Untuk produknya sendiri udah bisa didapet di apotek mana aja kan ya, kak? Kayanya pernah liat brand ini. Soalnya penasaran sama ekstrak cranberrynya

    ReplyDelete

Indonesian Female Blogger

https://www.facebook.com/groups/1949767178581022/

Blogger Babes

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan